Hasil GeekBench Xiaomi Mi5, Dipastikan Memakai Prosesor Snapdragon 820

xiaomi mi4c

Hi sobat, Xiaomi Mi5 muncul dengan nama Gemini di GeekBench, dengan menyematkan prosesor snapdragon 820 (yang baru diumumkan beberapa hari lalu). Nampaknya Xiaomi Gemini (Mi5) sudah siap melawan para kompetitornya di kelas high-end, dengan membawa spesifikasi kelas atas, yang diharapkan tetap memiliki harga terjangkau (khas Xiaomi).

hasil geekbench xiaomi mi5

^ hasil geekbench xiaomi gemini (mi5) tertera spesifikasi singkat

Pada hasil benchmark GeekBench dikutip (via GSMArena), terpampang nama Xiaomi Gemini yang diyakini sebagai Mi 5.  menunjukkan bahwa Xiaomi Gemini ini ditenagai chipset msm8996 yang merupakan Snapdragon 820. Pemilihan Snapdragon 820 sukses membuat Mi 5 mencetak skor 2,140 di tes single-core, lebih tinggi dibandingkan prosesor Exynos (kini) yang dimiliki Galaxy series saat ini yang mencetak skor 1,500.

Namun pada hasil dari single-core masih kalah poin dengan Chipset Apple A9 dengan hasil 2,500. Sementara itu pada skor multi-core yang dihasilkan Gemini juga masih kalah dibandingkan seri Galaxy S6 yang sukses meraup skor di atas 5,000. (rsh)


Silahkan Komentar dan Berikan Opini