MWC 2016: Akhirnya, Xiaomi Mi5 Rilis, Bawa Spesifikasi Gahar dengan Harga Oke!

xiaomi mi5.jpg

Sekian lama menanti, akhirnya Xiaomi Mi5 “dilahirkan”. Seperti flagship pada umumnya, Xiaomi Mi5 mengusung spesifikasi gahar tetapi tetap dengan harga terjangkau (khas Xiaomi). Xiaomi Mi5 langsung berhadapan dengan varian flaship yang baru dirilis beberapa hari lalu seperti Samsung Galaxy S7 dan LG G5. Anyway, Seberapa gahar spesifikasi yang diusung Xiaomi Mi5 ini, cekidot!

xiaomi mi5 (2).jpg

xiaomi mi5 (3).jpg

xiaomi fitur.jpg

^ fitur xiaomi mi5

Xiaomi Mi 5 dilengkapi dengan layar IPS 5,5-inci dengan resolusi 1080p, ultra-bright 16-LED backlighting dan nyaris tanpa bezel (nampaknya makin cantik ni ye…). Untuk prosesor kali ini Xiaomi mempercayakan varian chip tertinggi Qualcomm yaitu Snapdragon 820, yang didukung dengan RAM 4GB LPDDR, penyimpanan 32GB, 64GB, hingga 128GB (tergantung varian) dan baterai dengan kapasitas 3.000 mAh.

xiaomi mi5 kamera spek.jpg

xiaomi mi5 spek camera.jpg

Xiaomi Mi5 mengandalkan kamera 16MP dengan aperture f/2.0 dan 4-axis optical image stabilization, Sensor (atau lensa) Sony IMX298, yang dilengkapi dengan phase detection auto focus dan teknologi deep trench isolation (Warblo rangkum via GSMArena). Berkat adanya dukungan chip Snapdragon 820, Xiaomi Mi5 dapat merekam video beresolusi 4K. sementara untuk kamera selfie terdapat lensa 4MP.

Untuk harga Xiaomi Mi5 dibandrol mulai dari 1.999 CNY (atau 4,1 jutaan) untuk varian  memori internal 32GB dengan 3GB RAM, lalu 2.299 CNY (atau 4,7 jutaan) untuk varian 64GB dengan 4GB RAM, dan 2.699 CNY (atau 5,5 jutaan) untuk varian 128GB dengan 4GB RAM. Banyak yang berharap harga Xiaomi Mi5 di indonesia gak beda jauh dari negara asalnya 😀 (rsh)

 

 


Satu respons untuk “MWC 2016: Akhirnya, Xiaomi Mi5 Rilis, Bawa Spesifikasi Gahar dengan Harga Oke!

Silahkan Komentar dan Berikan Opini